Ketika jalanan di Jakarta “smell like a hell..”
Daftar Isi
Hal ini sangat saya rasakan, sebagai “urbaners” yang tinggal di Tangerang yang merupakan satelit penyangga ibukota, dan kebetulan ngantor di daerah Tomang. Rute yang biasa saya lalui adalah via jalan Daan Mogot. Sebelum sterilisasi jalur busway dilakukan, waktu tempuh saya menujuj kantor antara 50 menit sampai dengan 70 menit .
Dan sudah 2 minggu ini saya "berpisah" dengan kuda besi saya yang selama ini setia mengantarkan saya kemanapun saya mau,.... 2 Minggu ini pula, saya berbagi bau keringat dengan para penumpang bus yang saya tumpangi, entah tua, muda, cantik jelek, penumpang yang kurus ataupun gendut....Saya berusaha menikmati itu semua.
Kepada para pengambil kebijakan,...Jika memang sterilisasi jalur busway ditujukan untuk mengurai kemacetan, persiapkan infrastruktur dan sarana pendukungnya dengan sebaik mungkin, perbanyak armada,...kurangi waktu pengisian di SPBG,...kurangi waktu kedatangan antar bus,...dan terakhir rawat dengan baik shelter busway dan buat senyaman mungkin untuk penumpang.
Posting Komentar